Sabtu, 29 Oktober 2016

EVALUASI KEBIJAKAN PUBLIK



Kebijakan Publik selalu mencakup ketiga aspek utama, yakni Formulasi Kebijakan, Implementasi Kebijakan dan Evaluasi Kebijakan. Sesuai dengan tujuan penelitian ini, yakni melakukan evaluasi terhadap Kebijakan mengenai Pembinaan Sumber Daya Aparatur Pemerintah khususnya Peraturan Pemerintah Nomor : 101 Tahun 2000 tentang Pendidikan dan Pelatihan, maka perlu pula dijelaskan mengenai pengertian Evaluasi Kebijakan Publik.

Rabu, 19 Oktober 2016

DEMOKRASI DAN DEVOLUSI



A.    Demokrasi
Demokrasi sebagai suatu istilah telah memiliki sejarah yang panjang bahkan dapat mulai ditelusuri jauh ke belakang. Konsep ini dikenal pertama kali dalam praktek negara-kota Yunani dan Athena (450 SM dan 350 SM). Pada tahun 431 SM, Periscle, seorang negarawan ternama dari Athena, mendefinisikan demokrasi dengan mengemukakan beberapa kriteria : (1) pemerintahan oleh rakyat dengan partisipasi rakyat yang penuh dan langsung; (2) kesamaan di depan hukum; (3) pluralisme, yaitu penghargaan atas semua bakat, minat, keinginan dan pandangan; serta (4) penghargaan terhadap suatu pemisahan dan wilayah pribadi untuk memenuhi dan mengekspresikan kepribadian individual (Macridis, 1983  dalam Fatah, 2000 : 6). Definisi ini dapat disebut sebagai definisi demokrasi klasik.

Jumat, 07 Oktober 2016

KONSEP ORGANISASI


A.    Pengertian Organisasi
Istilah organisasi berasal dari bahasa Yunani, yaitu “Organon” yang berarti alat, bagian, anggota atau badan. Sedangkan menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) organisasi adalah kesatuan (susunan) yang terdiri atas bagian-bagian (orang) dalam perkumpulan untuk mencapai tujuan tertentu; kelompok kerja sama antara orang-orang yang diadakan untuk mencapai tujuan bersama. Beberapa ahli mengungkapkan defenisi organisasi sebagai berikut :

Senin, 03 Oktober 2016

MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA

Kualitas sumber daya manusia agar sejalan dengan konteks pembangunan dan perkembangan masyarakat, arahnya diorientasikan secara profesional bahkan lebih jauh lagi dikaitkan pada perkembangan globalisasi.

Pendekatan sumber daya manusia menurut Davis dan Newstrom (1990:13-14) adalah: